Tuang Obsesi di atas Kaos

KEDIRI- Lomba poster yang diadakan di KSC4 (29/7) mengundang banyak perhatian. Lomba yang diikuti oleh berbagai sekolah se-karesidenan kediri ini memunculkan banyak ide dari obsesi para peserta yang digambarkan di atas kaos putih polos. Misalnya saja Rizky (17). Siswa asal SMAN 1 Gondang, Nganjuk ini mulai menyukai menggambar sejak ia berada di Taman Kanak-kanak (TK). Pada lomba poster ini, Ia menuangkan obsesinya tentang keinginan masa depan untuk berwisata ke Pulau Dewata, Bali tanpa memerlukan banyak biaya. Dalam posternya, ia menggambarkan sebuah jembatan yang menghubungkan Pulau Bali-Jawa. Dia berkeinginan jika kelak jembatan itu akan dapat dibangun sehingga tidak memerlukan tranportasi penyeberangan yang dapat mengeluarkan biaya yang cukup banyak. “Dengan adanya jembatan ini saya berharap tidak hanya kalangan atas saja yang dapat menikmati Pulau Dewata ini tetapi juga kalangan menengah atau bahkan kalangan bawah sekalipun,”tutur Rizky. Dalam keterampilan menggambarnya ini, dia pernah memperoleh juara satu di lomba yang diadakan di sekolahnya.

1 komentar:

HoNey in acTion mengatakan...

wow.. unik banget deh buat poster diatas kaos pasti sulit de..

Posting Komentar

Tiada gading yang tak retak,
Kiranya akan lebih berarti bila kawan semua meninggalkan jejak dalam untaian kata meski hanya satu kata